PEMERINTAH KOTA SAMARINDA

Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana

Jalan Milono Nomor 1 Kelurahan Bugis Kecamatan Samarinda Kota, Provinsi Kalimantan Timur 73122

Kegiatan

Giat Petugas Admin Elsimil Kota dan Kecamatan

Kegiatan    3 tahun yang lalu   
Dewy Purwanti    9094 Kali

Sumber Foto: -

Selasa, 05 April 2022 | Koordinasi ke BKKBN Provinsi dan laporan kepada Kepala Dinas P2 KB dalam rangka  giat petugas Admin Elsimil Kota dan Kecamatan. Berbagai program dilakukan oleh Badan Kependudukan dan Keluarga Berencana Nasional (BKKBN) dalam upaya menurunkan angka Stunting, termasuk di Kalimantan Timur khususnya di kota Samarinda. Salah satu program yang telah di luncurkan itu berupa sebuah aplikasi yang di beri nama aplikasi Elektronik Siap Nikah dan Hamil (Elsimil) dan sudah dapat di download oleh masyarakat khususnya bagi Calon Pengantin (Catin).

Aplikasi ini tentang identitas diri, yang berguna untuk melihat kondisi Calon Pengantin (Catin), Berat Badan menurut Umur (BB/U), Tinggi Badan menurut Umur (TB/U), Hemoglobin (HB) dan dalam kondisi sehat aplikasi yang menjadi inovasi BKKBN dalam upaya pencegahan dan penurunan Stunting. Penurunan Stunting dari Hulu sampai hilirnya perlu dilakukan, khususnya bagi para Catin, yang bakal melahirkan keturunan, untuk itu Catin tersebut perlu dibekali pemahaman tentang pencegahan Stunting, terutama 1000 Hari Pertama Kehidupan (HPK).

Melalui aplikasi ini, diharapkan masyarakat dapat melihat kesiapan calon pengantin, apakah siap secara kesehatan dalam membina rumah tangga nantinya. Dimana, Elsimil merupakan aplikasi edukasi dan sistem elektronik siap nikah dan siap hamil. Aplikasi ini sebagai bentuk skrining dan edukasi kesehatan reproduksi serta perbaikan gizi perempuan Catin dan promosi perilaku hidup sehat.


TINGGALKAN KOMENTAR

Pemerintah Kota Samarinda

Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana

Jalan Milono Nomor 1 Kelurahan Bugis Kecamatan Samarinda Kota, Provinsi Kalimantan Timur 73122

Telp: -   Email: dppkb.samarinda2020@gmail.com   Website: https://dppkb.samarindakota.go.id


2025