Sumber Foto: -
SAMARINDA. Rabu, 2 Februari 2022 bertempat di aula DPPKB Samarinda berlangsung acara pelepasan pak Edi Muin sebagai Kepala Perwakilan BKKBN karena memasuki usia purna tugas. Acara dihadiri oleh seluruh PKB dan PLKB Samarinda, pegawai DPPKB dan perwakilan kader IMP Samarinda. Acara yang diadakan oleh Ikatan Penyuluh KB Samarinda ini berlangsung meriah dan akrab, dengan tetap menerapkan protokol kesehatan. Dalam sambutannya, Edi Muin menekankan pentingnya manajemen waktu dalam bekerja. Jangan pernah dikuasai waktu, tapi kita harus bisa menguasai dan mengendalikan waktu.
Samarinda harus bisa menjadi show window nya Kaltim. Apa yg terjadi di Kalimantan Timur harus bisa dicerminkan oleh Samarinda. Samarinda menjadi penentu dan penyangga Kalimantan Timur, bersama daerah lain terutama Balikpapan dn Kutai Kartanegara.
Potensi warga yang heterogen, kaya wawasan dan sejuta presatasi yang dimiliki Samarinda, menjadikan Samarinda sebagai penentu dan penyangga keberhasilan Kalimantan Timur. Keberhasilan Sekolah Siaga Kependudukan di tingkat nasional, PK 21 yang paling cepat melejit, dan kader IMP yang rela berkorban waktu, tenaga, jiwa, raga walaupun di masa pandemi namun laporan PK 21 tetap bisa selesai, semua itu merupakan prestasi yang sudah dilakukan oleh Samarinda.
Edi Muin menyampaikan agar sesama mitra kerja harus bisa saling menjaga. Kesuksesan lahir dari hanya bisa lahir dari orang yang bisa bekerjasama. Di akhir sambutannya, Edi Muin menyampaikan permohonan maaf kepada semua pihak, dan ucapan terimakasih atas kerjasamanya selama ini bersama di Kalimantan Timur selama 1 tahun 9 bulan.
Susia, ketua Ikatan Penyuluh KB Samarinda mewakili para penyuluh KB di Samarinda dalam sambutannya menyampaikan terimakasih atas bimbingan Edi Muin selaku Kepala Perwakilan BKKBN Kalimantan Timur dan permohonan maaf kepada Edi Muin apabila selama bekerjasama banyak khilaf. Harapannya agar silaturrahmi tetap terjalin meskipun sudah tidak bersama lagi di BKKBN.***(DPPKB Samarinda)
Jalan Milono Nomor 1 Kelurahan Bugis Kecamatan Samarinda Kota, Provinsi Kalimantan Timur 73122
Telp: - Email: dppkb.samarinda2020@gmail.com Website: https://dppkb.samarindakota.go.id