PEMERINTAH KOTA SAMARINDA

Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana

Jalan Milono Nomor 1 Kelurahan Bugis Kecamatan Samarinda Kota, Provinsi Kalimantan Timur 73122

Kegiatan

Pelayanan KB Sejuta Akseptor dalam Rangka HARGANAS Ke -29 Tahun 2022

Kegiatan    2 tahun yang lalu   
Dewy Purwanti    1455 Kali

Sumber Foto: -

SAMARINDA - Keluarga memiliki peranan yang sangat penting dalam pembangunan dimana persemaian nilai-nilai agama, kemanusiaan, kebangsaan, keadilan sosial, dan nilai-nilai moral secara praktis akan berproses dan ditentukan oleh keluarga. Peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) merupakan momentum untuk mengingatkan seluruh rakyat Indonesia, dan mengingatkan kita semua akan pentingnya keluarga sebagai sumber kekuatan untuk menjadi bangsa serta dapat menjadi daya ungkit keberhasilan program dan menjadi penguat komitmen bersama untuk percepatan penurunan Stunting.

Wakil Wali Kota Samarinda Dr. H. Rusmadi mengikuti kegiatan launching pelayanan KB serentak sejuta akseptor dalam rangka Peringatan Hari Keluarga Nasional (Harganas) ke-29 tahun 2022 yang terpusat di Puskesmas Karang Asam dilakukan secara virtual di Ruang serba guna Puskesmas Karang Asam Samarinda. Rabu (15/06/2022) pagi.

Kegiatan Harganas ke 29 dibuka Kepala BKKBN Republik Indonesia dr Hasto Wardoyo yang dipusatkan di Rumah Sakit angkatan laut dr Ramlan Surabaya yang mengangkat tema “Ayo Cegah Stunting, Agar Keluarga Bebas Stunting"

Disampaikan Kepala BKKBN RI pelayanan sejuta akseptor ini ditujukan untuk menyongsong hari Keluarga Nasional yang jatuh tanggal 29 Juni di setiap tahunnya oleh karena itu dilakukan gerakkan secara serentak di 34 titik di seluruh Indonesia.

Usai mengikuti acara Harganas ke 29 secara nasional Rusmadi melanjutkan kegiatan Harganas tingkat kota Samarinda yang dilakukan secara virtual yang di ikuti 10 kecamatan se kota Samarinda.

“Keluarga merupakan satuan komponen terkecil dalam susunan pemerintahan di bangsa kita, karena dari keluarga kita berharap dapat melahirkan anak bangsa yang lahir secara sehat, cerdas intelektual, cerdas rohani dan cerdas sosialnya serta kita harapkan dari anak-anak inilah kelak menjadi harapan bangsa yang maju dan unggul di tengah peradaban dunia,” ucap Rusmadi dalam sambutannya.

Dikatakannya, untuk meningkatkan keluarga yang berkualitas yang pertama supaya mendapatkan perhatian adalah remaja yang siap menikah, ibu hamil dan seribu hari pertama kelahiran bayi.

Kepala Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kota Samarinda I Gusti Ayu Sulistiani, SH, M.Hum menambahkan bahwa, "Kelompok sasaran intervensi Stunting adalah remaja, calon pengantin, ibu hamil, ibu menyusui dan anak berusia 0 (nol) - 59 bulan. Oleh karena itu, kami sangat mengharapkan seluruh pihak dapat bergotong royong dan berkontribusi secara aktif dalam upaya percepatan penurunan Stunting."

Ayo Cegah Stunting agar Keluarga Bebas Stunting

Keluarga Keren Cegah Stunting

 

 

*DP


TINGGALKAN KOMENTAR

Pemerintah Kota Samarinda

Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana

Jalan Milono Nomor 1 Kelurahan Bugis Kecamatan Samarinda Kota, Provinsi Kalimantan Timur 73122

Telp: -   Email: dppkb.samarinda2020@gmail.com   Website: https://dppkb.samarindakota.go.id


2025