PEMERINTAH KOTA SAMARINDA

Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana

Jalan Milono Nomor 1 Kelurahan Bugis Kecamatan Samarinda Kota, Provinsi Kalimantan Timur 73122

Kegiatan

Menghadiri Rapat Koordinasi Perencanaan, Pengendalian dan Evaluasi Dokumen Perencanaan Kota Samarinda Tahun 2024

Kegiatan    5 bulan yang lalu   
Dewy Purwanti    48 Kali

Sumber Foto: DPPKB

SAMARINDA, DPPKBNEWS - Bertempat di Hotel Gran Senyiur Balikpapan, Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana (DPPKB) Kota Samarinda turut hadir dalam acara Rapat Koordinasi Perencanaan, Pengendalian dan Evaluasi Dokumen Perencanaan Kota Samarinda Tahun 2024 dan Capacity Building yang diselenggarakan oleh Badan Perencanaan Pembangunan, Riset dan Inovasi Daerah (BAPPERIDA) Kota Samarinda.

Tujuan diselenggarakannya Rapat Koordinasi Perencanaan Pengendalian dan Evaluasi dokumen perencanaan Kota Samarinda Tahun 2024 dan Capacity Building Perencana adalah untuk Memastikan dokumen perencanaan kota memenuhi standar perencanaan nasional, Menyusun strategi pengendalian untuk implementasi rencana pembangunan kota dan Mengembangkan kemampuan SDM melalui Capacity Building.

Acara yang diselenggarakan selama 2 hari mulai dari tanggal 30 sd 31 Oktober 2024 ini menghadirkan 3 narasumber yakni Bapak Supriyadi S.S.i, MT Perencana Ahli Utama Bappenas, Bapak Anang Indiawan Lastika Putra SE, M.Si , Analis Kebijakan Ahli MUda Direktorat Perencanaan, Evaluasi dan Informasi Pembangunan Daerah Ditjen Bina Pembangunan Daerah Kemendagri, dan Bapak  Alfino Rinaldi Arief ST, ME Kepala Bidang Perencanaan Pengendalian dan Evaluasi Pembangunan Bappeda Provinsi Kalimantan Timur.

Acara dibuka secara resmi oleh H. Ananta Fathurrozi S.Sos, M.Si mewakili plt Wali Kota Samarinda. 

Setelah pelaksanaan Rakoor Perencanaan, Pengendalian dan Evaluasi Kota Samarinda Tahun 2024 dan Capacity Building Perencana di Lingkungan Pemkot Kota Samarinda tahun ini akan dilanjutkan beberapa agenda kegiatan, yaitu : Sosialisasi Juknis Musrenbang dalam Rangka Penyusunan RKPD Kota Samarinda Tahun 2026; FGD-FGD Tematik dalam rangka Penyusunan Ranwal RPJMD Kota Samarinda Tahun 2026, Evaluasi Renja Perangkat Daerah TW IV , dan Pelaksanaan Forum Satu Data.


TINGGALKAN KOMENTAR

Pemerintah Kota Samarinda

Dinas Pengendalian Penduduk dan Keluarga Berencana

Jalan Milono Nomor 1 Kelurahan Bugis Kecamatan Samarinda Kota, Provinsi Kalimantan Timur 73122

Telp: -   Email: dppkb.samarinda2020@gmail.com   Website: https://dppkb.samarindakota.go.id


2025